Balap Sepeda Internasional Sukses, Kapolres Lombok Tengah : Berkat Kerjasama Semua Pihak

    Balap Sepeda Internasional Sukses, Kapolres Lombok Tengah : Berkat Kerjasama Semua Pihak

    Lombok Tengah NTB - Berkat kerjasama seluruh panitia dan pendukung kegiatan, Pelaksanaan kejuaraan Balap Sepeda World series L’Etape Indonesia by Tour de France 2023 sukses digelar di Kabupaten

    Lombok Tengah pada Minggu 28/05/2023.

    Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM mengatakan, kesuksesan kegiatan tersebut berkat kerja keras kita semua dalam mendukung serta mempersiapkan seluruh yang diperlukan dalam pelaksanaan event bertaraf internasional tersebut.

    "Kami sampaikan terimakasih kepada seluruh panitia dan pendukung acara ini sehingga lomba yang bertaraf internasional sukses berjalan dengan lancar, "jelasnya.

    "Ini membuktikan bahwa Lombok Tengah sudah mampu menggelar berbagai event baik taraf nasional maupun internasional. Sukses kegiatan ini wujud sinergitas seluruh stakeholder yang ada di kabupaten Lombok Tengah, "tambahnya.

    Menurutnya, peran serta kita semua dan koordinasi serta komunikasi yang bagus antar panitia penyelenggara dan pendukung termasuk masyarakat Lombok Tengah menjadi bukti bahwa kabupaten Lombok Tengah Talah mampu mengadakan berbagai acara besar.

    Tak kalah pentingnya seluruh personel gabungan yang terlibat dalam Pengamanan World series L’Etape Indonesia by Tour de France 2023 sudah membuktikan tugas dan tanggungjawabnya dijalankan dengan baik. 

    "Saya menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada seluruh personel Polri, TNI, Pemerintah dan kelompok masyarakat yang telah turut serta dalam mendukung kelancaran kegiatan melalui pengaman yang dilakukannya dengan baik. Alhamdulillah hampir tidak ada kendala apapun selama proses Pengamanan berlangsung, "tutupnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kukuh Rahardjo : Keberadaan Kantor Cabang...

    Artikel Berikutnya

    Jawab Tuduhan Miring Soal Produk Pembiayaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Rutan Praya Ikuti Sosialisasi Pedoman Uji Kompetensi JFT untuk Tingkatkan Profesionalisme Petugas Pemasyarakatan
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    Pernyataan Menko Yusril Picu Reaksi Keras Advokat NTB, Tiga Petisi Diluncurkan

    Ikuti Kami